07 December 2012 |

PPTimer, Aplikasi Waktu untuk Presentasi

Coretan kali ini diawali dari pengalaman ketika saya mengajar di PT Musashi Auto Parts Indonesia. Salah satu peserta menanyakan adakah fitur di PowerPoint yang memungkinkan untuk menampilkan timer, menghitung mundur durasi presentasi, ketika slide presentasi dijalankan pada mode SlideShow.

Setelah saya ngulik-ngulik ternyata saya belum menemukan timer yang mudah digunakan dan berjalan pada mode SlideShow. Paling maksimal saya menyarankan menggunakan Rehearse Timings dengan mengatur durasi waktu presentasinya sesuai dengan ketentuan.

Masih dengan rasa penasaran, saya kembali mencoba mencari aplikasi yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Bertemulah saya dengan PPTimer, aplikasi penghitung mundur yang berjalan baik ketika slide presentasi dijalankan pada mode SlideShow.

Monggo di unduh di Presto's Presentation Timer (PPTimer) atau juga bisa di unduh di PPTimer 1.1.

2 comments:

 
© 2008- - AnggaRifandi
#Arsenal #London #TechStartup #WebAddict #GrowthHacker